Komentar HTML | Tutorial HTML 11
Halo sob, di artikel kali ini kami akan membagikan tutorial tentang komentar
di HTML, berikut adalah tutorialnya.
Komentar HTML
Ketika kita menulis kode tentunya kita akan kebingungan tentang kode-kode yang
telah kita buat, untuk apa sih fungsinya !?, nah untuk mengatasi hal tersebut
kita bisa menggunakan komentar HTML.
Dengan menggunakan komentar HTML, kita akan terbantu untuk mendokumentasikan
source code HTML kita. Komentar HTML tidak akan terlihat di browser, kita
hanya akan melihatnya di source code HTML kita.
Tag Komentar HTML
Berikut adalah sintaks kode untuk menambahkan komentar pada sumber HTML :
Pada tag komentar tanda seru (!) hanya ditempatkan di awal tag.
Catatan : Dengan menggunakan komentar dapat membantu kita untuk
mendokumentasikan source code HTML kita, browser tidak akan menampilkan
komentar yang kita buat.
Menambahkan Komentar
Dengan menggunakan komentar, kita bisa menempatkan pengingat dan pemberitahuan
pada kode HTML kita.
Contoh Program 1 : Komentar HTML
Hasil Program 1
- Di baris 5 kita membuat sebuah komentar.
- Di baris 6 kita membuat sebuah paragraf.
- Di baris 7 kita membuat sebuah komentar.
Menyembunyikan Konten
Kita bisa menyembunyikan konten sementara dengan komentar.
Contoh Program 2 : Sembunyikan konten HTML
Hasil Program 2
- Di baris 5 kita membuat sebuah paragraf.
- Di baris 7 kita membuat paragraf tapi kita sembunyikan dengan tag komentar.
Kita juga bisa menyembunyikan kode HTML lebih dari satu baris, selama kodenya
berada diantara kode
<!--
dan
-->
maka kode HTML yang kita buat tidak akan ditampilkan oleh browser.
Contoh Program 3 : Menyembunyikan beberapa baris konten HTML
Hasil Program 3
- Di baris 5 kita membuat sebuah paragraf.
- Di baris 7 hingga baris 11, kita menyembunyikan konten dengan menggunakan tag komentar.
Penggunaan komentar sangat bagus untuk men-debug kode HTML, karena dapat
digunakan untuk mencari error dengan cara memberi tag komentar pada kode HTML
satu per satu.
Menyembunyikan Sebaris Konten
Bagian tengah kode HTML dapat kita sembunyikan dengan komentar.
Contoh Program 4 : Menyembunyikan bagian tengah konten HTML
Hasil Program 4
- Di baris 5 kita membuat sebuah paragraf yang mana sebagian kontennya kita sembunyikan dengan tag komentar.
Itulah tutorial mengenai komentar HTML, semoga dapat bermanfaat, sampai jumpa
di artikel selanjutnya. happy a nice day...
Nice blog
BalasHapus