Belajar Arduino : Mendeteksi Gerakan dengan Sensor PIR HC SR501
Assalamualaikum sobat pada artikel kali ini kita akan
belajar bagaimana memanfaatkan sensor PIR dengan arduino untuk mendeteksi
gerakan, dimana pada tutorial kali ini jika gerakan terdeteksi maka lampu LED
akan menyala dan akan muncul pesan di
serial monitor.
Video Tutorial
Sekian untuk artikel kali ini, terima kasih. Happy a nice day :)
Apa itu Sensor PIR ?
Sensor PIR (Passive Infra Red) yaitu modul pendeteksi
gerakan yang bekerja dengan cara mendeteksi adanya perbedaan/perubahan suhu.
Pada umumnya sensor PIR dapat mendeteksi gerakan hingga jarak 5 meter. Saat
sensor tidak mendeteksi adanya gerakan (perubahan suhu), output dari modul ini
adalah LOW. Sedangkan saat mendeteksi adanya gerakan (perubahan suhu), output
akan menjadi HIGH, dengan lebar pulsa HIGH sekitar 0,5 detik – 15 detik.
Bahan-bahan
- 1 x Breadboard
- 1 x Arduino UNO / Nano
- 1 x Sensor PIR HC SR501
- 1 x LED
- Beberapa Kabel Konektor
- Kabel USB
Skematik
Keterangan Skematik
- Hubungkan pin Anoda LED ke pin 13 Arduino
- Hubungkan pin katoda LED ke pin GND Arduino
- Hubungkan pin GND HC SR501 ke pin GND Arduino
- Hubungkan pin output HC SR501 ke pin 2 Arduino
- Hubungkan pin VCC HC SR501 ke pin 5V Arduino
Kode Program
int led = 13; // pin anoda led ke pin 13 arduino
int sensor = 2; // pin tengah sensor pir ke pin 2
arduino
int val = 0; // variabel menyimpan kondisi (nilai)
sensor pir
void setup() {
// put your setup code here, to run once:
pinMode(led, OUTPUT); //inisialisasi LED
sebagai output
pinMode(sensor, INPUT); //inisialisasi sensor pir sebagai
input
Serial.begin(9600); //inisialisasi untuk
serial monitor
}
void loop() {
// put your main code here, to run
repeatedly:
val = digitalRead(sensor); // membaca nilai sensor dan
menyimpannya di variabel val
if (val == HIGH){
digitalWrite(led, HIGH); // nyalakan LED
Serial.println("Gerakan
terdeteksi"); // cetak di serial
monitor "gerakan terdeteksi"
}
if (val == LOW){
digitalWrite(led, LOW); // nyalakan
LED
}
delay (1000);
}
Video Tutorial
Sekian untuk artikel kali ini, terima kasih. Happy a nice day :)
Posting Komentar untuk "Belajar Arduino : Mendeteksi Gerakan dengan Sensor PIR HC SR501"