Belajar Pemrograman Java chapter 2 (Tipe data primitif)
Penyimpan data paling sederhana disebut tipe data primitif. Bahasa pemrograman umumnya memiliki beberapa tipe data primitif. Berikut adalah tipe data primitif yang ada pada Java.
Tipe data | Keterangan | Memori |
char | Digunakan untuk karakter. Contoh: a, b, x, * | 2 byte |
double | Digunakan untuk bilangan real dengan ketelitian 16 digit, 64 bit. menampung bilangan dari 4,9e-324 sampai 1,7976931348623157e308 | 8 byte |
float | Digunakan untuk bilangan real dengan ketelitian 7 digit, 32 bit. menampung bilangan dari 14e-45 sampai 3,4028234e38 | 4 byte |
byte | Digunakan untuk bilangan bulat antara-128 sampai dengan +127 | 1 byte |
short | Digunakan untuk bilangan bulat antara -32768 sampai dengan +32767 | 2 byte |
int | Digunakan untuk bilangan bulat antara -2147483648 sampai dengan +2147483647 | 4 byte |
long | Digunakan untuk bilangan bulat antara -9.923.372.036.854.775.808 sampai dengan +9.923.372.036.854.775.808 | 8 byte |
boolean | Digunakan untuk menyatakan logika TRUE (benar) atau FALSE (salah) | 1 byte |
Pemilihan tipe data harus disesuaikan dengan kebutuhan dan memperhatikan kemampuan hardware, dengan mengacu pada pedoman berikut:
- Pilih memori paling sedikit
- Nilai yang akan digunakan dapat ditangani oleh tipe data tersebut
Sekian untuk postingan kali ini. Jangan lupa beri komentar ya. Happy a nice life :)
Posting Komentar untuk "Belajar Pemrograman Java chapter 2 (Tipe data primitif)"